SAMBAS – KALBAR,
Sekretaris Daerah Kabupaten Sambas Ir.H.Fery Madaghaskar dan Kadis Badan Keuangan Daerah Kabupaten Sambas H.Roby menerima kunjungan kerja Pemerintah Kabupaten Sintang pada hari Selasa tanggal 08-02-22.
Kunjungan yang dipimpin langsung oleh Seketaris Daerah kab Sintang Ibu YosHepa Hasnah beserta jajaran bertujuan untuk berdiskusi dengan Pemerintah Kabupaten Sambas terkait bagaimana cara yang di lakukan oleh Pemda Kabupaten Sambas dalam percepatan meningkatkan pembangunan dan mengelola Keuangan Untuk Pembangunan.
Dalam kesempatan tersebut, Yosepha Hasnah mengatakan ” terima kasih kepada Pemda kabupaten Sambas, Sekda beserta jajaran badan keuangan daerah kabupaten Sambas yang telah memberikan pelayanan dan masukan saran kepada kami. Seperti kita ketahui, saat ini situasi masih pandemi dimana dana kami (kabupaten Sintang } juga direfcousing dan tentunya kami harus mencari sumber sumber pendapatan lain dalam rangka untuk pembangunan di kabupaten Sintang guna untuk meningkatkan ekonomi dan dari itulah kami datang kesini (kabupaten Sambas) untuk mendalami cara yang dilakukan oleh Pemda Sambas “.
Di tempat yang sama Sekda kabupaten Sambas Ir.H.Fery Madhagaskar menjelaskan,” Jadi yang kami sampaikan kepada teman kita sekda Sintang, bagaimana percepatan pembangunan di kabupaten Sambas dan strategi dalam mengelola keuangan dalam rangka pembangunan. Kami menyarankan kabupaten Sintang harus berani koordinasi dengan kementerian PUPR, meminta status jalan kabupaten diubah ke jalan nasional dan perubahan itu setiap lima tahun sekali, setiap pergantian presiden itu ada perubahan jalan nasional. Kabupaten Sambas pernah dapat empat ratus kilo, akhirnya sekarang jalan antar kecamatan di kabupaten Sambas sudah diaspal semua,” kata sekda
Pada kesempatan yang Sama Kadis Badan Keuangan Daerah Kabupaten Sambas H.Roby menyampaikan ” Mudah-mudahan silatrurahmi yang di lakukan oleh kedua kabupaten ini berdampak kepada kemandirian ekonomi di kabupaten masing-masing “ujar nya
REVIE ACHARY SJ