HOAXS, Ini Pesan Bupati Sambas Kalimantan Barat

SAMBAS-KALBAR,

Beredar sebuah akun Facebook dengan mengatasnamakan Bupati Kabupaten Sambas, akun tersebut menggunakan nama dan foto profil H.Satono Ssos dan wakil nya, Akun Facebook tersebut mengunggah Status dengan kalimat “Yang sudah 5 tahun ke atas yang mau ikut program pengangkatan PNS lolos tanpa test dan tidak seleksi lagi segera hubungi masenger saya”.

Bacaan Lainnya

Faktanya, akun Facebook yang menggunakan Fhoto Bupati dan wakil Bupati Sambas tersebut adalah palsu, dan bukan merupakan milik Bupati Kabupaten SAMBAS, H.Satono Pada media sosial milik nya mengklarifikasi bahwa pesan yang dikirim akun Facebook yang mengatasnamakan diri nya adalah Hoaks.

Dalam pernyataan Resminya Bupati Sambas mengatakan”
“Assalamualaikum warahmatullahi bawarakatuh,Saya Bupati Sambas H.Satono,S.sos,I.M.H ijinkan saya klarifikasi dan Menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk waspada terhadap akun Facebook palsu yang mengatasnamakan diri saya.akun tersebut baru di buat dan berisi foto-foto yang di comot dari beberapa sumber lain di media sosial.lebih parah nya lagi akun tersebut berupaya melakukan penipuan dengan mengunggah sebuah status yang menawarkan bisa lulus tes CPNS tanpa test.saya pasti kan itu tidak benar, saya tidak pernah menawarkan Lulus CPNS tanpa tes, karena memang tidak bisa, jangan sampai ada masyarakat yang tertipu, apalagi sampai mengirimkan uang.ujar H.Satono

Bupati Sambas menghimbau kepada warga masyarakat Kabupaten Sambas agar berhati-hati terhadap modus penipuan semacam itu.

( Revie )

Pos terkait