TNI AL Coffee Morning Bersama Unsur Maritim Pelabuhan Tanjung Emas Semarang 

SEMARANG, News Investigasi-86.

Coffee Morning merupakan kegiatan diskusi dalam suasana yang penuh keakraban, dengan diawali minum kopi bersama sambil menikmati hidangan. Dalam acara coffee morning dapat saling berbagi ilmu dan pengalaman, serta mendapatkan motivasi baru dalam bekerja, suasana yang santai dan informal memungkinkan untuk berbicara secara terbuka dalam forum komunikasi.

Bacaan Lainnya

TNI Angkatan Laut dalam hal ini Danlanal Semarang Letkol Laut (P) Akbar Abdullah, M.Tr.Opsla menghadiri Forum Komunikasi Pimpinan Pelabuhan Tanjung Emas Semarang yang dikemas dalam acara Coffee Morning digelar oleh Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai Tipe Madya Pabean (KPPBC TMP) Tanjung Emas Semarang, bertempat di Aula Lantai 4 KPPBC TMP Tanjung Emas, Jl. Yos Sudarso No. 17 Tawangsari, Kota Semarang. Kamis (31/10/2024).

Kepala Kantor Wilayah Bea Cukai Jateng DIY bapak Akhmad Rofiq, S.E., M.M. dalam sambutannya “Coffee Morning ini merupakan ajang untuk menciptakan ruang komunikasi yang proporsional antara para stakeholder wilayah Pelabuhan Tanjung Emas Semarang. Dengan adanya forum komunikasi pimpinan ini diharapkan kedepan sinergitas kita menjadi lebih erat lagi”.

Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi terkait profil kantor dan fungsi pengawasan yang dilakukan KPPBC TMP Tanjung Emas Semarang oleh Kepala KPPBC TMP Tanjung Emas Semarang Bapak Tri Utomo Hendro Wibowo.

Dalam kesempatan yang sama Danlanal Semarang mengatakan “Dengan adanya acara forum komunikasi pimpinan kemaritiman ini diharapkan dapat membentuk ruang komunikasi serta hubungan kerjasama yang lebih harmonis dan profesional kedepannya”.

Sumber Penerangan Lanal Semarang.

( Endi Ruhita 65 )

Pos terkait