Swadaya Warga RW 013 Perumahan Citra graha prima Singasari Kabupaten Bogor, Gotong Royong Beli Ambulance

KAB.BOGOR, News Investigasi-86.

Seperti kita ketahui bahwa Ambulans merupakan alat transportasi yang berfungsi sebagai sarana penunjang pelayanan kesehatan. Ambulans digunakan untuk membantu berbagai kondisi gawat darurat, seperti kecelakaan lalu lintas, pasien serangan jantung mendadak, dan lain sebagainya.

Bacaan Lainnya

Pentingnya keberadaan mobil ambulance memicu inisiatif warga RW 013 Perumahan Citra Graha Prima desa Singasari Kecamatan Jonggol Kabupaten Bogor untuk bergotong-royong membeli 1 Unit mobil ambulance.

Mobil ambulance jenis Suzuki APV itu mampu dibeli dan dilengkapi berbagai kelengkapannya untuk dapat dipergunakan sebagaimana layaknya.

Usai dibeli dan dilengkapi berbagai fasilitasnya perwakilan warga pun menyerahkan unit dan kelengkapan surat mobil ambulance tersebut kepada Bapak Rusli selaku Ketua RW 013, di acara penyerahan Ambulance tersebut sekaligus dilaksanakan Pembubaran Panitia Penggalangan Dana Kompulirisasi Ambulance RW 013 Perum Citra Graha Prima. Kegiatan bertempat di Aula Posyandu RW 013 Perumahan Citra Graha Prima. Minggu 20 April 2025 pukul 09’00 wib.

Turut hadir dalam acara tersebut;
1. Bapak Jumari Kadus VI Perum Citra Graha Prima
2. Bapak Rusli Ketua RW 013
3. Bapak Suganda Ketua DKM Masjid Al Muhajirin
4. Para Ketua RT
5. Tokoh Masyarakat
6. Ketua Karang Taruna RW 013.

Dalam kegiatan tersebut juga di bacakan laporan keuangan oleh Bapak Aris selaku Bendahara dari Panitia pengadaan Mobil Ambulance, Laporan terperinci secara tertulis,

–  Kwitansi Pembayaran Ambulance :*
1. Kwitansi 01 Juni 2025 10j.
2. Kwitansi 10 Feb 2025 10jt
3. Kwitansi RT 02 01 Feb 2025 2jt
4. Kwitansi RT 02 21 Feb 2025 3jt
5. Kwitansi 8 Feb 2025 23jt
6. Kwitansi 3 Feb 2025 3jt
7. Kwitansi 7 Maret 2025 9jt.

Adanya Tambahan dari RT 005 sebesar Rp 1.900.000,- dan dari RT 003 sebesar Rp.750.000,- sehingga Total Saldo Akhir Rp.6.515.000,- Maka dengan demikian utk Mobil Ambulance dinyatakan LUNAS dengan Struk Kwitansi terlampir nilai RP.65.000.000 dan nilai lebih dana.

Dana bagi warga RT yang belum LUNAS silahkan dikompulir dan nantinya diserahkan ke Bendahara Ketua RW

Dalam kata sambutannya Bapak Aris mengatakan “ Alhamdulilah. Terimakasih teruntuk semua warga yang telah bersama-sama bergotong royong swadaya untuk pembelian mobil ambulans. Ambulance,” ujarnya.

Lanjut ” Dengan adanya ambulans ini pun, akan membantu mempercepat pelayanan kegawatdaruratan masalah kesehatan, bencana serta kesiapsiagaan mengatasi masalah kesehatan yang terjadi atau mungkin terjadi ” pungkasnya.

Sementara itu, Budi salah satu warga RW 13 Perumahan Citra Graha Prima  mengaku senang dan bersyukur atas bantuan warga.

“ Kami sangat berterimakasih atas swadaya dan bantuan warga atas pengadaan ambulans ini. Selanjutnya kami akan mengelola untuk kebutuhan dan pelayanan warga,” kata Budi.

Selesai Kegiatan pukul 10.00 Wib Rapat berjalan aman, Salam Kompak Selalu.

( Iqbal )

Pos terkait