KABUPATEN SUKABUMI,
Ratusan masyarakat memadati Situ Cijeruk, Desa Sukamekar, Kecamatan Sukaraja. Mereka datang mengikuti mancing bareng yang digelar Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pada Sabtu 18/11/2023.
Mancing bareng ini merupakan rangkaian kegiatan peringatan Hari Bakti PU ke-78, Tak kurang 1000 kg ikan mas diterjunkan ke situ tersebut. tidak hanya itu, panitia pun menyediakan doorprize menarik untuk masyarakat yang diundi secara acak.
Pada kegiatan tersebut, Bupati Sukabumi, H. Marwan Hamami turut menghadiri acara, dan tampak berbaur dengan masyarakat juga para pemancing.
Bupati mengatakan, kegiatan ini merupakan momen syukuran sekaligus silaturahmi bersama masyarakat. Apalagi, memancing merupakan kegiatan yang disukai masyarakat serta mudah dilakukan.
“Ini merupakan rangkaian hari bakti PU. Di mana, salah satu kegiatannya mengajak masyarakat untuk mancing bersama-sama,” ujarnya.
Menurutnya kegiatan ini sekaligus momen untuk berbagi informasi terkait perkembangan di Kabupaten Sukabumi. Terutama dari sisi infrastruktur yang tupoksi dari Dinas PU.
“Masyarakat ke Situ Cijeruk sini, bukan sekadar mancing saja. Namun, bisa berkomunikasi secara langsung dengan masyarakat terkait perkembangan pembangunan di Kabupaten Sukabumi,” ucapnya.
Ditempat yang sama, Kepala Dinas (Kadis) PU Kabupaten Sukabumi H. Asep Japar menyampaikan, jika mancing bersama ini merupakan salah satu kegiatan dari rangkaian Hari Bakti PU ke-78.
“Selain mancing bersama ,kita ada bakti sosial, bedah rumah, termasuk nanti akan ada jalan santai juga,” pungkasnya.
( Wahyu R )