PHBI Denpasar -Selatan Sukses Melaksanakan Sholat Idul Fitri 1444 H/2023 M

DENPASAR SELATAN.

Ribuan jamaah memadati Lapangan Argasoka Sesetan Denpasar untuk mengikuti Sholat Idul Fitri yang sukses digelar oleh Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Denpasar Selatan, Sabtu (22/4/2023).

Bacaan Lainnya

PHBI Denpasar Selatan dalam melaksanakan sholat Idul Fitri tersebut mengikuti keputusan Pemerintah yaitu Sabtu 22 April 2023 yang pelaksanaanya di ikuti oleh sekitar 5000 jama’ah dari beberapa Masjid, Mushola, majelis taklim di wilayah Denpasar Selatan yang mengambil tema “Dengan Semangat Idul Fitri Kita Per Kokoh Toleransi dengan Menguatkan Ukhuwah Islamiyah dan Ukhuwah Wathaniyah”.

Bertindak sebagai Imam sholat Ied ini adalah Ustadz H. Muhammad Khotib, S.Ag dan Khotib Ustdz Rahmad Hidayat S.Sy, dari kementrian agama RI Kanwil Propinsi Bali bidang Bimas Islam.

Ketua Umum PHBI Denpasar Selatan bapak H Wasit Pamungkas, S.M., yang merupakan tokoh muslim ini dalam sambutanya menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh jamaah yang telah hadir mengikuti sholat Ied tersebut serta mengajak kepada seluruh jamaah untuk bisa melaksanakan sholat Ied dengan khusuk dan tertib.

H. Wasit Pamungkas secara khusus juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu pelaksanaan sholat Ied tersebut yaitu dari pihak Muspika Kecamatan Denpasar Selatan, Lurah Sesetan, Bendesa Adat Sesetan, LPM Sesetan, Klian Dinas Banjar Karya Damai, bapak I Nyoman Nirka selaku tokoh masyarakat, Undiksa, Satuan Pecalang dan lainya, semoga sinergi yang sangat baik ini akan terus mampu diterapkan antara PHBI dengan semua pihak untuk memperkokoh kerukunan antar ummat di Denpasar Selatan, pungkasnya.

Pelaksanaan Sholat Ied yang dimulai pada pukul.07.00 Wita tersebut berjalan dengan baik, lancar serta tertib dan antusias masyarakat Denpasar Selatan yang tidak Mudik sangat besar sekali dan mereka berharap dengan kepemimpinan Ketum PHBI Denpasar ke depan dapat dilanjutkan tidak hanya pelaksanaan sholat Idul Fitri dan Idul Adha saja tetapi kegiatan hari besar Islam lainnya.

(Gus arie 65 – Humas PHBI Denpasar Selatan )

Pos terkait