Pengurus Serta DKM Masjid Nurul Huda Gelar Acara Baksos Pembagian Sembako

newsinvestigasi-86.com -Pengurus DKM Masjid Nurul Huda adakan kegiatan Bakti Sosial dengan berbagi sembako berupa Beras 5 kg, Minyak sayur 1 kg, Gula putih 1 kg, Telur, Mie instant serta Snack kepada 100 orang jompo yang ada di lingkungan RW 04,07,09,12,13,dan Rw 14 desa mekarsari.

Kegiatan Baksos tersebut dilaksanakan di kampung Cipadarek Rt 01 Rw 09 Desa Mekarsari Kecamatan Cimaung Kabupaten Bandung.

Bacaan Lainnya

Acara pembagian sembakodi hadiri oleh Apep Saepurahman, SH selaku ketua relawan inspirasi rumah zakat sekaligus Ketua DKM Mesjid Nurul Huda beserta jajarannya, Dalam kegiatan tersebut juga di hadiri oleh Camat Cimaung H.Dudung Abdul Azis,SE, MM, yang di dampingi oleh Nanang sebagai kasi pemerintahan kecamatan Cimaung dan Kepala Desa Mekarsari Hj. Lilis Neni Kurnia.

Kepada wartawan, Apep Saepurahman SH menyatakan bahwa kegiatan pembagian sembako ini sudah berjalan sejak 2014, dikarenakan sarana dan prasarana masjid Nurul Huda sudah terpenuhi, maka sisa kas Masjid Nurul Huda di alokasikan serta disalurkan kepada para jompo yang ada di wilayah Desa mekarsari.

Dalam kesempatan itu Kepala Desa Mekarsari Hj. Lilis Neni Kurnia mengapresiasi kegiatan bagi sembako ini dapat bermanfaat bagi para jompo sebagai penerima.

Camat Cimaung H.Dudung Abdul Aziz juga mengatakan, Selain mengapresiasi kegiatan tersebut juga menambahkan bahwa kegiatan ini bisa menjadi contoh bagi para DKM yang ada di wilayah Kecamatan Cimaung

Pos terkait