KABUPATEN BOGOR,
Pemerintah Desa Mekarsari Kecamatan Cileungsi Kabupaten Bogor, mendapatkam hadiah Maskara (Mobil Aspirasi Kampung Juara) dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Mobil baru *Maskara* tersebut terpantau awak media saat sedang di cek kelengkapannya oleh Kepala Desa Hj Nasih bersama Staf Desa di halaman Kantor Desa Mekarsari, Senin 30/5/2022.
Disela-sela pemeriksaan kelengkapan Maskara, Kades Mekarsari Hj Nasih sempat berfoto dengan latar mobil barunya *Maskara* yang baru hitungan hari tiba dari Bandung dan diperlihatkan kepada perangkat Desa dan disaksikan juga oleh warga yang datang berurusan ke Kantor Desa.
Hj Nasih menyatakan syukurnya dan merasa senang di Kecamatan Cileungsi, Desa Mekarsari salah satu desa yang mendapatkan Maskara.
“Alhamdulillah pokoknya senang dan sangat menyambut baik karena PemDes Mekarsari mendapatkan Maskara. Kami mengucapkan terimakasih kepada Pemprov Jabar dalam hal ini Gubernur Bapak Ridwan Kamil. Dengan kehadiran kendaraan Maskara ini penggunaannya akan dioptimalkan untuk operasional kegiatan kegiatan Desa khususnya melayani masyarakat” jelas Bu Kades Hj. Nasih dengan sumringah.
Dari informasi yang didapatkan bahwasanya Maskara ini bisa diperoleh apabila suatu Desa sudah masuk kategori Desa mandiri, pernah ikut lomba tingkat Provinsi dan tentunya pernah jadi juara. Kendaraan Maskara ini berisi antara lain paket, sound system, genset, proyektor, tangga dan lainnya.
Beberapa Desa yang terlebih dahulu mendapatkannya, memanfaatkan misalnya untuk pelayanan vaksinasi keliling, program pelayanan keliling Kartu Keluarga, dan surat-surat kebutuhan warga lainnya, singkatnya
*pelayanan Desa secara mobile*
(Gultom).






