Kembali Pemdes Desa Sukadamai Salurkan Banprov Tahap 3 Ke warganya

Sukabumi,newsinvestigasi86.

Pemerintah Desa Sukadamai Kecamatan Cicantayan Kabupaten Sukabumi menyalurkan Bantuan Sosial Provinsi tahap tiga bagi warga terdampak Covid-19,penyaluran dana bantuan tersebut dilaksanakan di Aula Kantor Desa(05/11/20).

Bacaan Lainnya

Jika sebelumnya total Bansos Rp.500.000 rinciannya Rp.350.000 dalam bentuk sembako dan Rp.150.000, kali ini uang tunai di tahap tiga ini nilainya lebih kecil yakni Rp.350.000 dengan rincian Rp.250.000 dalam bentuk sembako dan Rp.100.000 uang Tunai.

Kades Sukadamai Rudi Hartono.(red)

Kepala Desa Sukadamai Rudi Hartono mengungkapkan rasa terimakasih atas perhatian Pemerintah Provinsi Jawa Barat yang telah memberi bantuan kepada warga Desa sukadamai.

“Kami ucapakan terimakasih sekali kepada Bapak Mochamad Ridwan Kamil Gubernur Jawa Barat yang telah memberikan bantuan kepada 309 Keluarga Penerima Mamfaat(KPM) sebagai kompensasi dampak Covid-19 yang layak mereka dapatkan, ” pungkasnya.

📝 Wahyu

Pos terkait