newsinvestigasi-86.com -Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI) menjadi masalah besar di Kabupaten Ketapang Kalimantan Barat, Selain merusak lingkungan kegiatan ilegal itu juga menimbulkan korban jiwa. Namun sampai saat ini tidak pernah tuntas ditangani pemerintah dan aparat kepolisian.
Bahkan banyak yang menilai pemerintah dan aparat kepolisian terkesan setengah hati memberantas Penambangan Emas Tanpa Izin(PETI) . Memang ada tindakan yang dilakukan. Namun hasilnya tidak memuaskan masyarakat. Yang ditangkap hanya pemain ‘kelas teri’ alias pekerja lapangan.
Sementara para pemodal tidak tersentuh. Padahal aktifitas ilegal ini sudah dilakukan terang-terangan. Makanya banyak isu yang menyebutkan ada oknum (pemerintah dan penegak hukum) ikut bermain dalam kegiatan ilegal itu.
Menyikapi kenyataan di lapangan menilai aparat penegak hukum dan pemerintah terkesan melalukan pembiaran terhadap PETI. Tokoh masyarakat Ketapang, Daniel (57) mengatakan, dengan maraknya PETI menandakan penegakan hukum tidak maksimal atau bisa dikatakan gagal.
“Selama ini kegiatan (ilegal) itu tampak jelas ada dimana mana dan telah menjadi konsumsi publik. Tapi anehnya hingga saat ini tidak ada penindakan yang memang bisa menghentikan semuanya itu,” katanya saat dimintai tanggapan.
Selain penegakan hukum yang lemah, lanjut Daniel, peran pemerintah dalam memberantas PETI sangat lemah. Terkesan tanpa respon yang serius alias abai akan kondisi itu. “Disana ada peredaran mercuri, peredaran alat berat, ada penggunaan hal hal yang bisa di akses secara terbuka, tapi itu terkesan dibiarkan,” sebutnya.
Seharusnya, kata Daniel, pemerintah dan penegak hukum bisa menjalankan perannya sebagaimana yang di atur dalam undang undang. Bukan malah terkesan tutup mata akan kodisi itu.
“Jangan cuma diam. Gunakan kewenangan yang dimiliki pemerintah, bisa lewat dinas lingkungan setempat dan kepolisian selaku penegak hukumnya,” ujarnya.
Bahkan, Daniel sangat menyayangkan penangkapan yang terjadi selama ini. Menurutnya yang ditangkap tersebut merupakan pemain yang kecil kecil saja. Atau masyarakat biasa. “Mereka yang ditangkap itu cuma korban, bukan pelaku,” ujarnya dia lagi.
Seharusnya, tegas Daniel, para pemodal dan para aktor besar di belakang para penambang ilegal (PETI) bisa di ungkap.” Big Boss besarnya itu yang harus ditangkap. Bukan yang kecil kecil ini,” tandasnya.