Calon Prajurit TNI AL Jalani Test Kesemaptaan Jasmani

YOGYAKARTA,

Setelah melewati beberapa rangkaian test, Sub Panda Pangkalan TNI AL Yogyakarta melaksanakan Test Kesamaptaan Jasmani bagi Calon Siswa Bintara dan Tamtama TNI AL TA. 2022 yang dilaksanakan Lapangan Lanud Adi Sutjipto, Yogyakarta, Kamis (20/01/2022).

Bacaan Lainnya

Pelaksanaan test Kesamaptaan Jasmani ini diawali dengan pemeriksaan tekanan darah oleh Tim Kesehatan Lanal Yogyakarta serta pemanasan dan peregangan yang dipimpin oleh Tim Jasmani Lanal Yogyakarta.

Disela-sela berlangsungnya test Kesamaptaan Jasmani Komandan Lanal Yogyakarta Kolonel Laut (KH/W) Damayanti, S.H., M.M., CHRMP diwakili Palaksa Lanal Yogyakarta Letkol Laut (P) Agus Sulistyo Budi memberikan pengarahan kepada calon siswa, bahwa test kesamaptaan yang harus dijalani Casis meliputi samapta Baterai A atau lari selama 12 menit dilanjutkan Baterai B terdiri dari Pull Up, Push Up, Sit Up dan Shuttle Run, Baterai C Renang serta pemeriksaan postur tubuh. Dihimbau kepada seluruh Casis supaya menunjukkan kemampuan terbaiknya agar bisa lolos ke tahap berikutnya, jelasnya.

Katim Mayor Laut (KH) Pujiari menyampaikan, saat ini sub Panda Lanal Yogyakarta mengadakan test Kesamaptaan Jasmani bagi calon Bintara dan Tamtama yang telah lulus test kesehatan sebanyak 392 orang yang terdiri dari Casis Bintara Pria 175 orang, Bintara Wanita 111 orang dan Casis Tamtama 106 orang. Dari Casis peserta seleksi diambil calon yang terbaik dari yang terbaik karena dengan adanya kita mengambil calon yang terbaik pasti menghasilkan kualitas prajurit yang terbaik.

Adapun Animo peserta seleksi Sub Panda Lanal Yogyakarta kali ini sebanyak 914 orang terdiri dari Casis Caba Pria 442 orang, Casis Cabawan 234 orang, Casis Cata 238 orang.

Sumber : Pen Lanal Yogyakarta.

( Endi Ruhita 65 )

Pos terkait