50 Prajurit Korps Wanita TNI AL Ikuti Pengukuhan dan Upacara Tradisi Penerimaan di Kodiklatal

SURABAYA,

Prajurit Korps Wanita TNI Angkatan Laut (Kowal) resmi bertambah setelah 50 Prajurit Kowal mengikuti Pengukuhan dan Upacara Tradisi Penerimaan Kowal yang dipimpin langsung Pabandya Bin Kowal Letkol Laut (K/W) Ida Ayu Nyoman Putranti, di Gedung Mulyadi Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI AL (Kodiklatal) Bumimoro Surabaya, Kamis (8/12).

Bacaan Lainnya

50 prajurit Kowal tersebut merupakan siswa Pendidikan Pertama Bintara Wanita (Dikmabawan) TNI AL Angkatan XLII Gelombang 1 Tahun 2022, yang tengah menempuh Pendidikan Dasar Golongan (Diksargolan) di beberapa Pusdik di Kodiklatal. Yakni Pusdikpel, Pusdiklek, Pusdikbanmin, dan Pusdikpomal.

Hadir dalam Pengukuhan dan Upacara Tradisi Penerimaan Kowal seluruh Perwira Tertua (Pater) Kowal Wilayah Surabaya, Komandan Kesatrian Kowal Laksamana Malahayati, Komandan Resimen Taruni AAL serta Para Perwira Senior Kowal.

Acara diawali dengan penghormatan kepada Pemimpin Acara oleh Komandan Acara , kemudian laporan kepada Pemimpin Acara, menyalakan obor dan lilin oleh Pimpinan Acara yang diserahkan kepada Perwakilan Warga Baru Kowal, pembacaan sajak oleh Perwira Senior, peresmian penerimaan warga baru oleh Pimpinan Acara, amanat Pimpinan Acara dan di akhiri dengan Doa.

Pabandya Binkowal dalam amanatnya mengatakan bahwa Tradisi Penerimaan Korps Kowal bertujuan untuk memupuk terpeliharanya rasa kesatuan dan persatuan serta keutuhan Jiwa Korsa antar Kowal. Lebih lanjut kepada seluruh siswa Dikmabawan TNI AL Angkatan XLII/1 yang telah resmi bergabung sebagai Prajurit Kowal, Pabandya Binkowal berharap mereka dapat menjadi Kowal yang visioner, yaitu Kowal yang kreatif dan inovatif untuk terus memperbaiki dan mengembangkan kualitas dirinya sehingga mampu mengahdapi setiap permasalahan yang cenderung selalu berkembang di masa depan.

Sumber: Dinas Penerangan Kodiklatal.

( Endi Ruhita 65 )

Pos terkait